Selamat Datang

Metodologi Penelitian Lingkungan adalah blog yang dibuat untuk mendukung mahasiswa Magister Ilmu Lingkungan Undana mempelajari metodologi penelitian. Untuk memperoleh dasar yang memadai dalam mempelajari Metodologi Penelitian, silahkan kunjungi blog Baru Belajar Meneliti yang dibuat untuk membantu mahasiswa Program Sarjana Fakultas Pertanian mempelajari metodologi penelitian. Silahkan kunjungi blog Ilmu Lingkungan untuk memastikan bahwa sebagai mahasiswa ilmu lingkungan, mempelajari metodologi penelitian perlu dikaitkan dengan permasalahan lingkungan. Blog ini menyajikan pokok bahasan sebagaimana ditunjukkan oleh digit pertama nomor materi dan materi sub-pokok bahasan sebagaimana ditunjukkan oleh digit kedua nomor materi. Mahasiswa wajib membaca seluruh materi dengan angka digit pertama yang sama untuk mempersiapkan diri mengikuti setiap kali perkuliahan. Silahkan klik halaman Daftar Isi untuk mengakses materi kuliah secara langsung.

Smt Ganjil 2022/20223

Pendahuluan
Metodologi Penelitian Lingkungan diampu melalui perkuliahan blended learning yang terdiri atas pertemuan kuliah tatap muka dan perkuliahan daring (online). Perkuliahan tatap muka dilakukan untuk menyampaikan pokok-pokom materi kuliah sebagai dasar untuk mendiskusikan materi yang disampaikan rinci secara daring. Sebelum menghadiri perkuliahan tatap muka, setiap mahasiswa wajib membaca seluruh materi yang dikuliahkan untuk menjadi bahan diskusi pada saat perkuliahan tatap muka.

Silabus
Metodologi Penelitian Lingkungan mencakup: (1) wawasan dan ciri penelitian lingkungan, (2) perumusan masalah, tujuan, dan kegunaan penelitian, (3) penyajian tinjauan pustaka, (4) unsur penelitian dan sarana ilmiah, (5) berbagai konsep dasar penelitian, (5) pemilihan metode dan metodologi penelitian, (5) data dan peubah penelitian, (6) metode dan perancangan penelitian kualitatif dan campuran, (7) pengumpulan dan analisis data kualitatif dan campuran, (8) metode dan perancangan penelitian kuantitatif, (9) pengumpulan dan analisis data kuantitatif, (10) penyimpanan dan penyajian data dan hasil analisis data, (11) penyajian hasil dan pembahasan hasil penelitian, (12) perumusan kesimpulan dan saran, (13) penyiapan manuskrip publikasi hasil penelitian, dan (14) etika penelitian lingkungan

Jadwal dan Materi Kuliah
Materi kuliah semester ganjil tahun 2022/2023 merupakan materi kuliah pemutakhiran dari materi semester genap tahun 2016/2017. Materi kuliah semester genap tahun 2016/2017 tersebut dapat diakses dengan mengklik halaman Daftar Isi. Materi kuliah hasil pemutakhiran dapat diakses dengan mengklik tautan berikut ini:
  1. Rabu, 7 September 2022 Wawasan Penelitian Lingkungan: 1.1. Memahami Penelitian dan Kategori Penelitian Berdasarkan Tujuan, 1.2. Memahami dan Membedakan Metode, Metodologi, dan Cara Pandang (Paradigma) Penelitian, dan 1.3. Memahami dan Membedakan Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan Campuran Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D.
  2. Rabu, 14 September 2022 Unsur Penelitian dan Sarana Ilmiah: 4.1. Apa Itu Unsur Penelitian dan Mengapa Diperlukan? 4.2. Apa Itu Sarana Ilmiah dan Mengapa Diperlukan? dan 4.3 Bagaimana Menggunakan Unsur Penelitian dan Sarana Ilmiah dalam Penelitian Lingkungan? Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D.
  3. Rabu, 21 September 2022 Perumusan Masalah dan Mencari Pustaka: 2.1. Apa Itu Masalah dan Pertanyaan Penelitian dan Bagaimana Kaitannya dengan Tujuan dan Kegunaan Penelitian? 2.2. Bagaimana Menemukan dan Membedakan Masalah Penelitian Lingkungan dari Masalah Penelitian dalam Bidang Lain? dan 2.3. Bagaimana Merumuskan Masalah dan Tujuan Penelitian Lingkungan serta Menyajikannya dalam Proposal? Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D.
  4. Rabu, 28 September 2022 Penyajian Tinjauan Pustaka: 3.1. Apa Itu Tinjauan Pustaka, Mengapa Diperlukan, dan Bagaimana Menulisnya? 3.2. Bagaimana Memilih dan Mengelola Pustaka serta dan Memilih Gaya Perujukan Pustaka? dan 3.3. Bagaimana Kaitan antara Masalah Penelitian dan Tinjauan Pustaka dengan Judul dan Bagian-bagian Proposal Penelitian? Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D.
  5. Rabu, 5 Okyober 2022 Data dan Peubah Penelitian: 5.1. Apa Itu Data, Skala Data, dan Skala Pengukuran, Perbedaan Data dari Fakta, serta Kaitan Data dengan Informasi, Pengetahuan, dan Kearifan? 5.2. Apa Itu Kesahihan (Validity), Keajegan (Reliability), dan Keterpercayaan (Trustworthiness)? dan 5.3. Bagaimana Menyiapkan Diri Mempelajari Metodologi Penelitian? Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D.
  6. Rabu, 12 Oktober 2022 Metode dan Perancangan Penelitian Kualitatif dan Campuran: 6.1. Apa Itu Metode Penelitian Kualitatif dan Bagaimana Memilihnya dalam Penelitian Lingkungan? 6.2. Bagaimana Merancang Penelitian Kualitatif dalam Penelitian Lingkungan? dan 6.3. Bagaimana Menggabungkan Metode Kualitatif ke dalam Rancangan Penelitian Campuran dalam Penelitian Lingkungan? Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D.
  7. Rabu, 19 Oktober 2022 Pengumpulan dan Analisis Data Kualitatif dan Campuran: 7.1. Bagaimana Cara Mengumpulkan Data dalam Penelitian Kualitatif Bidang Lingkungan? 7.2. Bagaimana Cara Menganalisis Data dalam Penelitian Kualitatif Bidang Lingkungan?, dan 7.3. Bagaimana Cara Mengumpulkan dan Menagalisis Data dalam Penelitian Campuran Bidang Lingkungan? Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D.
  8. Rabu, 26 Oktober 2022 Ujian Tengah Semester (Daring) dan Ujian Praktikum (Presentasi): 8.1. Ujian Tengah Semester: Sudahkan Anda Membaca Seluruh Tulisan dalam Setiap Pokok Bahasan serta Mengerjakan dan Memasukkan Laporan Tugas dan Laporan Praktikum?, 8.2. Judul yang Menarik dan Seksi: Mentalitas Menerabas dengan Mengabaikan Rangkaian Proses?, dan 8.3. 8.3. Soal dan Pertanyaan, Lembar Jawaban, serta Pengiriman dan Pemeriksaan Pemasukan Lembar Jawaban Ujian Tengah Semester Genap Tahun 2018/2019 Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D.
  9. Rabu, 2 November 2022 Metode dan Perancangan Penelitian Kuantitatif: 9.1. Apa Itu Penelitian Kuantitatif dan dalam Hal Bagaimana Menggunakannya dalam Penelitian Bidang Lingkungan? 9.2. Bagaimana Merancang Penelitian Kuantitatif dengan Metode Survei dan Metode Eksperimental dalam Penelitian Kuantitatif Bidang Lingkungan? dan 9.3. Bagaimana Merancang Penelitian Kuantitatif dengan Menggunakan Data Spasial dalam Bidang Lingkungan? Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D.
  10. Rabu, 9 November 2022 Pengumpulan dan Analisis Data Kuantitatif: 10.1. Bagaimana Mengumpulkan dan Menganalisis Data Survei dalam Penelitian Kuantitatif Bidang Lingkungan? 10.2. Bagaimana Mengumpulkan dan Menganalisis Data Percobaan dalam Penelitian Kuantitatif Bidang Lingkungan? 10.3. Bagaimana Mengumpulkan dan Menganalisis Data Spasial dalam Penelitian Kuantitatif Bidang Lingkungan? Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D.
  11. Rabu, 16 November 2022 Penyimpanan dan Penyajian Data dan Hasil Analisis Data: 11.1. Bagaimana Menyimpan Data dan Mengapa Penyimpanan Data Perlu Mendapat Perhatian? 11.2. Bagaimana Menyajikan Data dan Hasil Analisis Data dengan Menggunakan Tabel? 11.3. Bagaimana Menyajikan Data dan Hasil Analisis Data dengan Menggunakan Grafik? 12.4. Bagaimana Menyajikan Bagan Alir, Peta, dan Foto? dan 11.5. Software Apa yang Dapat Digunakan untuk Menyajikan Data Kuantitatif dan Bagaimana Memilihnya? Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D.
  12. Rabu, 23 November 2022 Penyajian Hasil dan Pembahasan Hasil Penelitian: 12.1. Apa Itu Hasil Penelitian dan Bagimana Cara Menyajikannya? 12.2. Apa Itu Pembahasan Hasil Penelitian dan Bagaimana Melakukannya? dan 12.3. Bagaimana Peran Pustaka dalam Menyajikan dan Membahas Hasil Penelitian? Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D.
  13. Rabu, 30 November 2022 Perumusan Kesimpulan dan Saran: 13.1. Apa Itu Kesimpulan Penelitian  Bagaimana Merumuskannya? 13.2. Apa Itu Saran Penelitian dan Bagaimana Merumuskannya? dan 13.3. Hal-hal yang Perlu diperhatikan dalam Merumuskan Kesimpulan dan Saran? Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D.
  14. Rabu, 7 Desember 2022 Penyiapan Manuskrip Publikasi Hasil Penelitian: 14.1. Apa Itu Manuskrip Publikasi dan Mengapa Hasil Penelitian Perlu Dipublikasikan? 14.2. Apa Saja Jurnal Ilmiah yang Tepat untuk Mempublikasikan Hasil Penelitian Bidang Lingkungan dan Bagaimana Memilihnya? dan 14.3. Bagaimana Menyiapkan Manuskrip Publikasi dan Memasukkannya ke Jurnal Ilmiah yang Dipilih? Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D.
  15. Rabu, 14 Desember 2022 Etika Penelitian Lingkungan: 15.1. Apa Itu Etika Penelitian dan Bagaimana Peranannya dalam Penelitian Lingkungan? 15.2. Apa Itu Plagiarisme dan Pelanggaran Etika Lainnya dalam Penelitian Lingkungan serta Bagaimana Menghindarinya? dan 15.3. Apa Itu Ethic Consent dan Bagaimana Memperoleh dan Menggunakannya dalam Penelitian Bidang Lingkungan? Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D.
  16. Rabu, 21 Desember 2022 Ujian Tengah Praktikum dan Ujian Praktikum Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D.
Setelah semua materi selesai dimutakhirkan, tautan ke materi lama akan dihapus dan materi baru akan dapat diakses melalui daftar isi.

Dosen Pengampu
  1. Prof. Ir. Fredrik L. Benu, M.Sc., Ph.D., silahkan hubungi melalui email dan periksa sitasi Google Scholar
  2. Ir. I Wayan Mudita, M.Sc., Ph.D., silahkan hubungi melalui email dan periksa sitasi Google Scholar
Pelaksanaan Kuliah
Pelaksanaan kuliah Metodologi Penelitian Lingkungan dillakukan dengan menggunakan pendekatan blended learning, yaitu perkuliahan yang terdiri atas pertemuan kuliah tatap muka dengan dukungan interaksi secara daring (online) melalui situs dengan domain https://metodepenelitianlingkungan.blogspot.com/. Perkuliahan tatap muka dilakukan untuk menyampaikan pokok-pokok materi kuliah sebagai dasar untuk mendiskusikan materi yang disampaikan rinci secara daring. Pelaksanaan kuliah dengan pendekatan blended learning dilakukan sebagai berikut:
  1. Setiap mahasiswa wajib membaca seluruh materi yang akan dikuliahkan untuk menjadi bahan diskusi pada saat perkuliahan tatap muka. Untuk menemukan materi dengan mudah, silahkan klik halaman Daftar Isi
  2. Setiap mahasiswa wajib menyampaikan komentar dan/atau pertanyaan singkat terhadap materi kuliah yang akan dikuliahkan dengan mengetikkan dalam kotak komentar di bawah setiap materi kuliah sebagai bahan penilaian softskill. Silahkan klik menu samping Softskill (setelah tautan aktif) untuk memperoleh panduan memberikan komentar dan/atau mengajukan pertanyaan untuk memperoleh nilai softskill.
  3. Setiap mahasiswa wajib mengecek pengerjaan tugas dan pengerjaan praktikum serta menyampaikan laporan masing-masing secara daring sesuai dengan tenggat yang telah ditetapkan. Silahkan klik menu samping Tugas dan Praktikum (setelah tautan aktif) untuk memperoleh panduan mengerjakan tugas dan mengerjakan praktikum.
  4. Setiap mahasiswa wajib mengunduh dan membaca pustaka wajib yang disediakan secara gratis dan pustaka pendukung yang disediakan melalui halaman Pustaka Metodologi dan halaman Pustaka Lingkungan serta wajib mempelajari dan memanfaatkan sumberdaya penelitian yang disediakan melalui halaman Sumberdaya
  5. Setiap mahasiswa wajib mengikuti ujian tengah dan akhir semester yang diselenggaran oleh dosen pengampu secara daring (online) maupun luring (offline)
Kuliah tatap muka dilaksanakan dengan menggunakan aplikasi Zoom setiap hari Jumat pukul 14.00 - 15.30 WITA dalam 3 sesi.

Tugas dan Softskill
  • Matakuliah terdiri atas 3 SKS, 2 SKS kuliah blended learning termasuk tugas dan softskill dan 1 SKS praktikum. 
  • Silahkan menyampaikan komentar dan/atau pertanyaan dan menanggapi komentar dan/atau pertanyaan mahasiswa lain pada bagian akhir materi kuliah terakhir dari setiap pelaksanaan perkuliahan. Silahkan periksa panduan pelaksanaan dan tenggat pemasukan laporan softskill.
  • Silahkan mengerjakan Latihan Pembelajaran Kasus pada bagian akhir materi kuliah terakhir dari setiap pelaksanaan perkuliahan dan menggunakan panduan pelaksanaan dan tenggat pemasukan laporan tugas untuk berlatih menyusun bagian-bagian proposal penelitian.

Praktikum

Penilaian
Penilaian terdiri atas komponen softskill, tugas, ujian tengah semester, ujian akhir semester, laporan praktikum (proposal penelitian), dan ujian praktikum (presentasi laporan penelitian).

Pustaka
Dosen pengampu mata kuliah Metodologi Penelitian Lingkungan menyediakan perpustakaan pribadinya untuk diakses oleh mahasiswa. Silahkan kunjungi folder Research Methodology dalam perpustakaan pribadi I Wayan Mudita e-Library untuk mengakses koleksi buku teks dan mengunduh buku teks yang diperlukan. Berikut ini adalah buku teks dari perpustakaan pribadi tersebut yang wajib dibaca olehmahasiswa peserta kuliah Metodologi Penelitian Lingkungan:
  1. Balnaves, M. & Caputi, P. (2001). Introduction to Quantitative Research Methods - An Investigative Approach. London, Thousand Oaks, New Delhi: Sage Publications (metodologi kuantitatif, unduh PDF gratis)
  2. Creswell, J. W. (2014). Research Design: Qualitative, Quantitative, and Mixed-Method Approaches. 4th edition. Thousand Oaks, London, New Delhi, and Singapore: SAGE Publications (metodologi campuran, unduh PDF gratis)
  3. Crotty, M. (1998). The Foundations of Social Research: Meaning and Perspective in the Research Process. London, Thousand Oaks, and New Delhi: SAGE Publications (metodologi kualitatif, unduh PDF gratis)
  4. Hesse-Biber, S. N. (2010). Mixed Methods Research: Merging Theory with Practice. New York and London: Guilford Press (metodologi campuran, unduh PDF gratis)
  5. Kuhn, T. S. (1996). The Structure of Scientific Revolutions. 3rd edition. Chicago: The University of Chicago Press (filsafat ilmu, unduh PDF gratis)
  6. Kumar, R. (2011). Research Methodology: Step-by-step guide for beginners. 3rd ed. Los Angeles, London, New Delhi, Singapore, Washington, DC: SAGE (dasar, unduh PDF gratis)
  7. Montello, D. R. & Sutton, P. C. (2013). An Introduction to Scientific Research Methods in Geography and Environmental Studies. Los Angeles, London, New Delhi, Singapore, and Washington, DC: Sage Publications (metodologi geografi dan lingkungan, baca daring).
  8. Novikov, A. M. & Novikov, D. A. (2013). Research Methodology: From Philosophy of Science to Research Design. Boca Raton: CRC Press & Taylor & Francis Group Press (dasar, unduh PDF gratis)
  9. Rosenberg, A. (2005). Philosophy of Science - A Contemporary Introduction. Second Edition. New York and London: Routledge (filsafat ilmu, unduh PDF gratis)
  10. Singh, K. (2007). Quantitative Social Research Methods. Los Angeles, London, New Delhi, Singapore: Sage Publications (metodologi kuantitatif, unduh PDF gratis)
  11. Walliman, N. (2011). Research Methods - The Basics. London and New York: Routledge (dasar, unduh PDF gratis)
  12. Yin, R. K. (2011). Qualitative Research from Start to Finish. New York and London: Guilford Press (metodologi kualitatif, unduh PDF gratis)
Selain membaca pustaka wajib, mahasiswa juga wajib membaca pustaka pendukung yang dapat diperoleh dari  halaman Pustaka Metodologi dan halaman Pustaka Lingkungan..

Penutup
Keberhasilan mempelajari Metodologi Penelitian Lingkungan memerlukan kerja sama mahasiswa dan dosen. Kami sangat mengharapkan mahasiswa berkenan belajar, bukan hanya hadir untuk mengikuti kuliah.